Skip to main content

10 Hal yang dapat di lakukan saat Root ponsel Android di 2019


Mungkin saat ini kita sudah jarang sekali menjumpai ponsel Android yang di root. kalo jaman dulu saat ponsel Androd itu masih banyak kekurangannya, baik sistem operasi maupun spek hardware nya sangat umum kita melihat ponsel Android teman-teman di root untuk mendapatkan user experience yang lebih baik. di tahun 2019 ini baik ponsel mid range hingga low end sudah mempunyai spek yang baik, setidaknya minimal cukup untuk memenuhi penggunaan sehari-hari. bahkan sistem operasi Android sendiri saat ini sudah sangat stabil & tingkat keamanannya pun jauh lebih bagus dibanding dulu.
Lalu apakah kita masih perlu untuk melakukan root pada ponsel Android di tahun 2019? berikut 10 hal yang dapat kita lakukan setelah melakukan root pada ponsel Android. Disclaimer dulu ya, untuk masing-masing cara dari setiap poin dibawah tidak akan dijelaskan, kalian dapat melakukan research sendiri, kebanyakan sudah dapat ditemui dengan mudah di XDA-Developer atau bergabung dengan komunitas/group ponsel kalian.
Seperti biasa Do With Your Own Risk.

1. Record video in 4K 60fps.
saat ponsel kita mampu merekam 4K 30 fps & mempunyai SoC yang cukup baik, kita bisa mempush kemampuan rekam kamera ponsel kita menjadi 4K 60fps

2. Enable camera2Api to use GCam.
dukungan camera2Api sangat dipengaruhi jenis SoC, namun banyak SoC yang sebenarnya support tapi di disabled. kita dapat meng'enabled kan camer2Api dan menggunakan GCam untuk mendapatkan image prosessing yang sama seperti ponsel google pixel. selain sebagai syarat untuk menginstall Gcam, camera2Api memungkinkan kita melakukan foto dengan output RAW & manual konfigurasi(iso, shutter speed, white balance, dll) pada perekaman video.

3. Install Dolby Atmos Library.
fitur Dolby dapat meningkatkan kualitas suara pada ponsel kita (lebih terasa saat memakai earphone/headset), namun untuk mendapatkan fitur ini produsen ponsel harus mendapatkan lisensi dari dolby yang tidak gratis. untuk mendapatkan fitur yang sama kita harus memasukkan library & driver dolby ke sistem & melakukan konfigurasi, untuk itu dibutuhkan akses root.

4. Mod dual speaker active (earpiece)
Pada umumnya ponsel lama & ponsel menengah kebawah hanya mempunyai single bottom speaker, kita bisa membuat earpiece hanya awalnya hanya berfungsi untuk speaker saat telp menjadi speaker aktif output berbagai aktivitas yang mengeluarkan suara di ponsel

5. Change Kernel for better performance & power efisiensi.
Optimasi custome kernel dapat memberikan performa yang lebih baik daripada stock kernel. misal kernel dengan konfigurasi SoC big.Little, dimana 4 Core performance + 4 Core efisien, bisa kita rubah menjadi 2+6, karena untuk performance core kebanyakan digunakan saat bermain game yang hanya memanfaatkan single core (jika game masih menggunakan openGL, untuk vulkan API berbeda lagi karena dukungan multicore), optimasi tadi hanya sebagian contoh, masih banyak lagi seperti security patch yang lebih baik, dll

6. Overclock CPU/GPU/CPU+GPU profile with switching feature.
Berbeda dengan overclock jaman dulu yang akan terus berjalan nilai tertinggi sehingga membuat kinerja ponsel tidak stabil untuk harian, overclock saat ini bisa sangat flexible, kita bisa mengoverclock GPU untuk performa gaming yang lebih smooth, performa CPU untuk performa ponsel yang lebih ngebut, kombinasi keduanya dan bisa disetting untuk kapan saat aktifnya berdasarkan aplikasi, waktu & kondisi lainnya

7. Install Custom Rom to get latest unofficial update Android version
saat vendor ponsel sudah berhenti memberikan update support untuk versi android, misal maksimal hanya sampai Android 8.0 Oreo, kita bisa menginstall Android 9.0 Pie

8. Change product model to get feature that lock by it.
merasakan AR emoji & Bixby Vision yang hanya ada pada Samsung S8 keatas pada Samsung S7

9. Convert our device to treble project.
project treble adalah mekanisme rom dari google dimana vendor (berisi library & deiver) dipisah dari partisi sistem, sehingga kita bisa mengisntall rom yang support dengan project treble ini. contoh: install MIUI pada smartphone samsung, install Pixel Experience rom pada smartphone Xiaomi

10. System Optimation only use scripts.
ada sebuah folder bernama init.d pada sistem android yang berisi script. script ini akan dijalankan otomatis saat Android pertama kali dijalankan. kita bisa melakukan optimasi dengan script ini untuk membuat management RAM/memori yang lebih baik, membuat kualitas sinyal/wifi lebih stabil, hingga block iklan pada semua aplikasi diponsel. kelebihan dari optimasi dengan script ini adalah lebih ringan sehingga hampir tidak membebani sistem daripada menggunakan aplikasi tersendiri yang akan jalan terus menerus.

Comments

Popular posts from this blog

Install Modem SmartFren Connex AC682 di Ubuntu

berikut cara install modem smartfren connex AC682 di ubuntu. diambil dari forum ubuntu indonesia secara garis besar yang perlu dipersiapkan adalah 1. instal wvdial, karena dengan konfigurasi modprobe biasa pada applet panel network manager dikenali sebagai modem GSM. 2. konfigruasi wvdial untuk smartfren 3. konfigurasi usb_modeswitch 4. dan konfigurasi file .rules berikut adalah langkah milih pinsuit dan einhejars, perbedaanya dua cara tersebut adalah pada konfirugasi file .rules (lihat langkah 10 milik pingsuit dan langkah 9 milik einhejars) berikut langkah-langkahnya :

MEMBUAT DOMAIN NAME EMAIL PRIBADI

bagi yang bosen ama domain name email standar kaya @gmail.com, @yahoo.com, @yahoo.co.id, kalian bisa menggunakan domain name sendiri, kan gak keren lo email perusahaan pake domain name umum, ketahuan banget tu perusahaan g bermodal wat bikin domain name email yang premium. tapi jangan takut, cara dibawah ini 100% FREE, caranyapun mudah, hanya saja butuh proses agak lama. tapi aku jamin dalam 48jam kalian bisa memiliki domain name pribadi seperti @bambang.co.cc, @merdeka-jateng.co.cc, dll. langsung aja berikut caranya: Langkah pertama: Masuk ke website co.cc, dan pada halaman depan tersebut, Anda akan melihat kotak pengecekan domain. Masukkan nama yang Anda inginkan, kemudian click Check Availability. Pastikan bahwa untuk nama domain tersebut tertulis Free. Jika tersedia, tetapi diharuskan membayar jumlah tertentu, Anda dapat mengulangi dengan memasukkan nama domain yang lain pada kotak pengecekan di bawahnya, kecuali memang Anda bersedia untuk membayarnya. Jika sudah, click Continue...

Komputer Grafik : GAME

anda mendapat mata kuliah komputer grafik dikampus anda? dan mendapatkan tugas untuk membuat game? nah saya akan berbagi tugas kuliah yang pernah saya dapatkan pada pada kuliah tersebut. “ Grafik komputer ” atau Grafika komputer (Computer graphics) adalah salah satu cabang ilmu komputer yang berhubungan dengan pembuatan dan manipulasi gambar visual secara digital. waktu itu saya disuruh membuat sebuah game dengan bahasa pemrograman bebas sebagai tugas akhir semester matakuliah komputer grafik. akhirnya tugas tersebut saya buat dengan dengan menggunakan bahasa pemrograman Delphi, kalo gak salah waktu itu saya menggunakan Delphi 5 yang portable, karena waktu itu saya menggunakan linux (ubuntu 9.10) pada OS komputer saya. semua berjalan lancar saat proses desain game dan coding, hanya sedikit kendala yaitu hasil digame saat dijalankan di linux terasa lebih lemot (lambat) dibandingkan dengan di Windows, mungkin karena di linux saya menggunkan Wine sebagai emulator untuk menjalankan f...